PERISTIWA teror di Paris dan aksi-aksi lainnya yang dilakukan kelompok militan, sering kali menimbulkan Islamophobia di kalangan warga negara-negara Barat.
Namun ternyata, militan Islam bukanlah pelaku utama aksi teror di Barat.
Indeks Terorisme Global yang dirilis Institute of Economic and Peace (IEP) yang dilansir Russia Today, Kamis (19/11/2015) mencatat bahwa negara-negara Barat, relatif aman dari aksi teror dibandingkan dengan di wilayah lain seperti Afrika dan Timur Tengah.
Dalam 15 tahun terakhir, hanya 2,6 persen dari jumlah seluruh korban jiwa aksi terorisme di seluruh dunia terjadi di Barat, jumlah itu bahkan hanya mencapai 0,5 persen jika korban dari peristiwa 9/ 11 tidak dihitung.
‘Lone Wolf’ atau pelaku tunggal bertanggung jawab atas 70 persen jumlah korban tewas aksi terorisme di Barat sejak 2006.
Sebanyak 80 persen dari aksi teror tersebut dilakukan oleh ekstremis sayap kanan, golongan nasionalis, pendukung supremasi, kelompok ekstremis anti-pemerintah, dan penganut ideologi politik lainnya.
Sedangkan fundamentalis Islam hanya menjadi bagian kecil dari seluruh aksi tersebut.
Disebutkan juga bahwa meskipun aksi teror dan jumlah korbannya meningkat secara signifikan dalam 15 tahun terakhir, secara global, kematian akibat bunuh diri jumlahnya 13 kali lebih banyak dibandingkan kematian akibat aksi teror. OKZ
JOIN